Sabtu, 12 Januari 2013

Salad


Apa yang terlintas di benak Anda klo denger kata 'salad'?
Potongan buah dan sayur, terkadang juga menyelip sedikit bagian dari protein hewani disana, sesuatu yang kresssh, biasanya di jual sebagai ragam cold appetizer di resto western food...?

Salad adalah suatu istilah yang luas digunakan sebagai jenis makanan yang terdiri dari campuran potongan-potongan bahan-bahan makanan siap santap. Suatu salad dapat disajikan dingin-dingin (setelah didinginkan terlebih dahulu dalam lemari pendingin) atau disajikan dalam temperatur ruang, dan dapat juga menjadi isi dari ''sandwich'' (roti lapis). Walaupun dapat dibuat atau terdiri dari bahan daging matang atau telur (rebus atau goreng), umumnya jenis makanan ini terdiri dari setidaknya satu jenis sayuran mentah (lalapan) atau buah-buahan, umumnya digunakan selada. Seringkali salad disajikan dengan saus (dressing) tertentu.  (Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas).



...colours on my plate.. anyone? ^^


Kayanya ga ada orang yang ga bisa bikin salad deh...
Tinggal campur ragam sayur ato buah yang kita inginkan, cuci, potong2, tinggal santap...
Dressing bisa berupa thousand island (tinggal cocol aja) ato bisa juga bikin campuran mayonaise dan jeruk lemon ato mungkin olive oil..? bergantung selera dan ketersediaan di kulkas masing2...

Untuk salad kali ini aku memakai wortel bentuk korek api, potongan pir, potongan lettuce, potongan kol ungu, bombay dan buah kersen atau talok (Muntingia calabura L.).
Tentang kersen, alhamdulillah di halaman rumah kami tumbuh pohon kersen yang pohonnya rindang dan banyak buahnya ^^ Di beberapa daerah, buah ini juga dinamai ceri (tapi bukan ceri untuk yang kue itu yaaa, beda lagi...)

...brokolinya ga sempet kepotong buat salad karena keburu abis di bikin juice hihihihi...

...seger dan sehat... 

Yuuuk mbikin salad sendiri yuuuuk....
Selamat mencuba...^^

1 komentar:

  1. Kalau boleh tau,,untuk sausnya apakah sama dengan salad buah ya? Atau beda mb.

    BalasHapus